Camat Harjamukti Buka Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Kel.Kalijaga (11/01) – Turnamen Bola Volly putra dan putri antar RT sewilayah RW.013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga hari ini sabtu tanggal  11 Januari 2020 sekitar pukul.09.00 WIB resmi dibuka oleh Camat Harjamukti  Rd. Yuki Maulana Hidayat, SSTP. Menurut Aldion Yuandi selaku Ketua Panitia Turnamen Bola Volly menjelaskan bahwa turnamen ini diselenggarakan mulai tanggal 11 Januari sampai dengan 02 Februari 2020.

Sementara itu dalam sambutannya Camat Harjamukti  Rd. Yuki Maulana Hidayat, SSTP menyampaikan beberapa pesan : “ yang pertama saya sampaikan permohonan maaf dari Bapak Wali Kota Cirebon Drs. H. Nashrudin Azis, SH yang sedianya akan hadir dan membuka langsung acara turnamen Bola Volly ini,  tetapi tidak dapat hadir dikarenakan ada sesuatu tugas yang tidak dapat ditinggalkan dan mewakilkan kepada saya. Kami dari Pemerintah Kota Cirebon merasa bangga karena di Kota Cirebon yang perkembangannya cukup pesat masih ada warga yang guyub dan kompak untuk mensukseskan kegiatan turnamen bola volly ini “.

Rd. Yuki Maulana Hidayat, SSTP  kembali melanjutkan “ mari jadikan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi, sebagai ajang kita bertemu, berkomunikasi dan memahami satu sama lain yang merupakan hakekat dari bermasyarakat, itu harus kita pertahankan yang nantinya akan dijadikan modal dalam pembangunan masyarakat. Saya berharap untuk seluruh peserta  dalam turnamen ini untuk menjungjung tinggi sportifitas dan menjaga kekompakan, hal ini juga sejalan dengan visi dan misi Wali Kota Cirebon “ SEHATI “ , Sehat melalui olah raga bola volly , Inovatif  berhasil menyelenggarakan turnamennya. Dan yang terakhir dan tidak kalah pentingnya adalah kepada seluruh peserta dan panitia untuk tetap menjaga kesehatan agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, dari awal hingga akhir  “ jelasnya.

Camat Harjamukti Buka Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai

Camat Harjamukti Memberikan Arahan Pada Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Keluarahn Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Pembukaan Turnamen Bola Volly Antar RT Sewilayah RW. 013 Taman Kalijaga Permai Kelurahan Kalijaga

Posted in BERITA, Kelurahan, Kelurahan Kalijaga and tagged , , , .