Sampah Memenuhi Kali Silayar,Pengurus RW 13 dan RW 04 Kelurahan Harjamukti Melakukan Kerja Bakti

Kegiatan Bebersih RW 13 Kalitanjung Barat

Kegiatan Bebersih RW 13 Kalitanjung Barat

Kel.Harjamukti (05/02) – Memasuki puncak musim hujan yang jatuh pada bulan Februari 2019. Pengurus RW 13 bersama warga dan dibantu oleh Warga RW 04 Serta Babinsa Kodim 0614 Kota Hadi, pada Selasa,05 Februari 2019 melakukan kegiatan Bersih-bersih sungai. Kegiatan dimulai dari jam 09.00 sampai dengan selesai. Semua warga yang membantu diharapkan bisa terus berkontribusi untuk lingkungannya dan bisa terus menjaga silaturahim sesama warga Kalitanjung untuk tetap bersatu untuk daerahnya.

Kegiatan ini dilakukan dikarenakan adanya tumpukan sampah yang berada di kali silayar yang berada wilayah RW 13 dan RW 04. Tujuan kegiatan ini dikarenakan kali silayar ini sudah banyak sampah menumpuk pada aliran sungai bisa menyebabkan air meluap ke jalan karena banyaknya sampah yang tersangkut pada aliran kali silayar.

Pembersihan dilakukan secara terpusat di kali silayar yang berada di wilayah antara RW 13 dan RW 04. Khaelani selaku Ketua RW 13 Kalitanjung Barat menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan demi bersihnya lingkungan dari sampah yang ada dan demi kebaikan bersama agar masyarakat lebih terlindungi dari penyakit dan bisa menjadi contoh kebiasaan yang baik untuk masyarakat lainnya.

Kegiatan Bebersih RW 13 Kalitanjung Barat

“Respon cepat dari Dinas terkait juga sangat dibutuhkan untuk memudahkan masyarakat memperoleh bantuan dan peralatan yang memadai untuk melakukan kegiatan bebersih ini,karena apabila dinas terkait melambat respon bisa saja kejadian yang tak diinginkan bisa terjadi di sini” tambahnya

Kegiatan Bebersih RW 13 Kalitanjung Barat

Lurah Harjamukti Melakukan Briefing Pagi Bersama Pegawai Kelurahan Harjamukti di Ruangannya

Lurah Harjamukti Melakukan Briefing Pagi Bersama Pegawai Kelurahan Harjamukti di Ruangannya

Lurah Harjamukti Melakukan Briefing Pagi Bersama Pegawai Kelurahan Harjamukti di Ruangannya

Kel.Harjamukti(29/01) – Mengawali aktifitas pagi hari pada tanggal 29 Januari 2019. Kelurahan Harjamukti mengadakan kegiatan briefing pagi. Kegiatan ini dilaksanakan agar pekerjaan hari ini lebih terarah dan melaksanakan pekerjaan nya dengan amanah dan profesianal.

Brefing ini dipimpin oleh Lurah Harjamukti Didi Supriadi, S,Sos. Briefing ini mengevaluasi kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan pada tahun kemarin, serta mengevaluasi kinerja pegawai baik PNS maupun Non PNS. Selain itu brefing kali ini juga membahas tentang kegiatan kegiatan yang akan dilakukan oleh kelurahan pada tahun 2019.

Dalam briefing yang dimulai sejak pukul 07.30 WIB itu, hadir Kasi Pemberdayaan Asep Wahyudin, SE., Kasi Ekbang Lela Mulyawati Mulyadi S.Sos., Sri, Amiyati, H.Sujana, Yuniatiningsih dan juga Ihwan. Briefing yang di adakan di ruangan Lurah Harjamukti berjalan tenang dengan penuh rasa tanggung jawab.

Dalam Kesempatan ini Lurah Harjamukti menyampaikan, seluruh pegawai Harjamukti harus mengetahui semua kegitan yang telah atau yang akan dilaksanakan di Kelurahan Harjamukti. Bilamana ada warga yang menanyakan tentang kegitan yang akan dilakukan di Kelurahan Harjamukti karyawan dapat menjelaskan kepada warga. Selain itu karyawan juga harus berperan serta dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di kelurahan. Terakhir Lurah Harjamukti mengingatkan kepada pperator dan tenaga administrasi untuk mengingatkan kepada RW untuk selalu menggunakan pelayanan berbasis Android.

Musrenbang Tingkat Kelurahan Harjamukti Untuk Perencanaan Pelaksanaan Tahun 2020

Musrenbang Tingkat Kelurahan Harjamukti Untuk Perencanaan Pelaksanaan Tahun 2020

Musrenbang Tingkat Kelurahan Harjamukti Untuk Perencanaan Pelaksanaan Tahun 2020

Kel. Harjamukti (01/19) – Kelurahan Harjamukti Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon, pada hari sabtu tanggal 19 Januari 2019 melaksanakan kegiatan Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) Tingkat Kelurahan Tahun 2019, Untuk Perencanaan Pelaksanaan Tahun 2020, bertempat di Pring sewu Gronggong kabupaten Cirebon.

Peserta Musrenbang yang hadir diantaranya Ketua RW 01 sampai dengan RW 13, LPM, Ketua Karang Taruna, Ketua TP PKK dan Ketua Pokja I-IV PKK Kel. Harjamukti, serta Tokoh Masyarakat, tokoh  agama dan perwakilan dari BKM. Sebagai narasumber kami mengundang Ani Juaeni, SKM dan Surachman dari Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian Dan Pengembangan Daerah(BP4D). Serta ibu Dede Dahlia SH dan Rini  perwakilan dari Dinas Sosial Pemberdayaan  Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPPA).

Acara ini di buka oleh Sekertaris Camat Ma’mun S,Sos. Dalam sambutan nya sekertaris camat Harjamukti menyampaikan bahwa kegiatan usulan prioritas Musrenbang harus menitikberatkan pada kebutuhan sesuai dengan kondisi di wilayah RW.

Bukan kepentingan sekedar mengusulkan dan tidak asal menjiplak dari usulan-usulan tahun kemarin serta harus punya progam unggulan untuk membangun wilayah nya menjadi lebih baik. Serta sesuai dengan visi dan misi Walikota Cirebon “SEHATI”. “Kami harap semua usulan sesuai dengna visi dan misi Walikota Cirebon, SEHATI” ujarnya.

Ani Juaeni,SKM dari Bidang Perencanaan Pembangunan Manusia dan Masyarakat BP4D Kota Cirebon memberikan materi tentang mekanisme penganggaran Musrenbang dari mulai perencanaan sampai dengan realisasi pekerjaan. Tahapan-tahapan tersebut beliau paparkan diharapkan agar peserta mengetahui dan mengerti akan prosedur pelaksanaan dana Musrenbang Sedangkan ibu Dede Dahlia SH dari Dinas Sosial Pemberdayaan  Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPPA) menyampaikan rencana progam yang akan dilaksanakan oleh DSPPPA untuk tahun 2019. Dengan harapan Ketua RW 01 sampai  13dan seluruh kader yang ada di Kelurahan Harjamukti dapat ikut serta membantu progam tersebut agar tepat pada sasarannya.

Inti dari kegiatan Musrenbang ini adalah, kita merumuskan usulan skala prioritas fisik dan non fisik kegiatan Musrenbang Kel. Larangan untuk diusulkan pada Musrenbang Tingkat Kecamatan Harjamukti. Adapun usulan diluar skala prioritas akan kita usulkan melalui Dinas-Dinas terkait.

pemaparan dari BP4D

pemaparan dari BP4D

pemaparan narasumber dari DSPPPA

pemaparan narasumber dari DSPPPA

Sesi tanya jawab

Sesi tanya jawab

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

Kec. Harjamukti (22/01) – Kerja bakti sudah menjadi rutinitas untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar, Salah satu wilayah di Kelurahan Harjamukti, tepatnya RW. 13 Kalitanjung Barat melakukan kegiatan kerja bakti di lingkungannya.

Beberapa warga turun datang dalam kegiatan tersebut, Solek, Deleman, Padlan, Amin dan Ikbal sebagian dari warga RW. 13 Kalitanjung Barat yang ikut dalam kegiatan kerja bakti. Kegiatan dilaksanakan pada selasa 22 Januari 2019, mulai jam 09.00 sampai 14.30 WIB.

Pembersihan dilakukan secara terpusat di Lapangan Bola dan Depan Masjid Al-Muhajirin saja, Khaelani selaku Ketua RW. 13 Kalitanjung Barat menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan semata-mata demi kebaikan bersama, demi kebersihan lingkungan.

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

RW. 13 Kalitanjung Barat Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Membersihkan Sampah dan Rumput Liar

Lurah Harjamukti Menggelar Pelantikan 5 RT di RW.10 Penggung Utara

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

Kel. Harjamukti (17/01) – Lurah Harjamukti Didi Supriadi, S.Sos melantik RT di RW. 10 Penggung Utara periode 2018-2021, dikarenakan habisnya masa bakti pengurus RT 01 sampai 05 RW 10 Penggung Utara tahun 2015 sampai dengan 2018. Maka dilakukan pelantikan ketua RT 01 sampai RT 05 untuk masa bakti tahun 2018 sampai dengan tahun 2021.

Berdasarkan ketentuan “Surat Lurah Harjamukti Nomor : 149/SK.32/Kel.Hjm tanggal 22 November 2018 perihal Pemberhentian dan Pengesahan Pengangkatan Pengurus Rukun Tetangga RT.01 s/d 05 Pada Rukun Warga  10 Penggung Utara” memutuskan untuk memberhentikan dengan hormat disertai penghargaan setinggi-tingginya atas pengabdian pengurus RT.01 s/d 05 RW 10 Penggung Utara Kelurahan Harjamukti Periode 2015-2018 atas nama :

  1. Samiyo sebagai Ketua RT.01 RW 10 Penggung Utara
  2. Khairul Hamdan sebagai Sekretaris RT.01 RW 10 Penggung Utara
  3. Dana Susiana sebagai Bendahara RT.01 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Radi sebagai Ketua RT.02 RW 10 Penggung Utara
  2. Nurchaofiah sebagai Sekretaris RT.02 RW 10 Penggung Utara
  3. Juleha sebagai Bendahara RT.02 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Kasta sebagai Ketua RT.03 RW 10 Penggung Utara
  2. Tamiri sebagai Sekretaris RT.03 RW 10 Penggung Utara
  3. Yuni sebagai Bendahara RT.03 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Abdul Rahman sebagai Ketua RT.04 RW 10 Penggung Utara
  2. Lili Faridah sebagai Sekretaris RT.04 RW 10 Penggung Utara
  3. Erna sebagai Bendahara RT.04 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Zairin sebagai Ketua RT.05 RW 10 Penggung Utara
  2. Supaat sebagai Sekretaris RT.05 RW 10 Penggung Utara
  3. Siti Chasanah sebagai Bendahara RT.05 RW 10 Penggung Utara

 

mengesahkan Pengangkatan Pengurus RT.01 sampai dengan 05 RW Penggung Utara Kelurahan Harjamukti periode 2018-2021 atas nama :

  1. Samiyo sebagai Ketua RT.01 RW 10 Penggung Utara
  2. Ruspandi sebagai Sekretaris RT.01 RW 10 Penggung Utara
  3. Sri Wuliyani Dewi sebagai Bendahara RT.01 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Radi sebagai Ketua RT.02 RW 10 Penggung Utara
  2. Jumari sebagai Sekretaris RT.02 RW 10 Penggung Utara
  3. Juleha sebagai Bendahara RT.02 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Kasta sebagai Ketua RT.03 RW 10 Penggung Utara
  2. Tamiri sebagai Sekretaris RT.03 RW 10 Penggung Utara
  3. Wahyuni sebagai Bendahara RT.03 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Abdul Rahman sebagai Ketua RT.04 RW 10 Penggung Utara
  2. Vindi Riyadi sebagai Sekretaris RT.04 RW 10 Penggung Utara
  3. Lili Faridah sebagai Bendahara RT.04 RW 10 Penggung Utara

 

  1. Johar Tauhid sebagai Ketua RT.05 RW 10 Penggung Utara
  2. Supaat sebagai Sekretaris RT.05 RW 10 Penggung Utara
  3. Aksan sebagai Bendahara RT.05 RW 10 Penggung Utara

Kegiatan tersebut berlangsung aman dan lancar dengan kesederhanaan.Kegiatan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 14 Januari 2019, berlokasi di BAPERKAM RW.10 Penggung Utara, dihadiri oleh pihak Kelurahan. Lurah Harjamukti DIDI SUPRIADI, S.Sos melantik dan menetapkan pengurus RT 01 sampai dengan RT 05 RW 10 Penggung Utara yang baru dan berpesan bahwa “dengan adanya pengurus RT yang baru ini, RW 10 Penggung Utara semoga menjadi semakin maju”.

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

Pelantikan Kepengurusan RT di RW. 10 Penggung Utara

 

Demi Menjaga Kebersihan Lingkungan, Warga RW.06 P.Grenjeng Rutin Melakukan Kerja Bakti

Kel.Harjamukti (13/01) – Kebersihan adalah sebagian daripada iman mungkin istilah tersebut sudah sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari.Berdasarkan istilah tersebut ketua RW 06 Bapak Susnadin mengajak seluruh warga nya melakukan kegiatan kerja bakti bersih-bersih lingkungan.Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 13 januari 2019.

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Kegiatan ini Bermaksud untuk Menjaga silaturahmi antar warga RW 06. Selain itu untuk memupuk kembali budaya gotong royong yang saat ini sudah hampir punah.Padahal gotong royong adalah identitas budaya dari bangsa kita sendiri Indonesia,selain itu untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.Kegiatan ini dimulai dengan membersihkan sampah dan Rumput liar yang tumbuh di sekitar jalan masuk RW 06 serta membersihkan gorong-gorong yang ada di sekitar nya sampai berakhir dijalan sekitar jalan yang menuju SMPN 17 Kota Cirebon.

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Tujuan dari kegiatan ini selain menciptakan lingkungan yang bersih adalah untuk mencegah banjir apalagi saat ini sudah memasuki musim hujan.Yang menurut BMKG puncak hujan berkisar bulan januari dan Februari.Selain itu  agar selaras dengan visi misi kota Cirebon salah satunya menciptakan Kota Cirebon bersih .Menurut ketua RW 06 kegiatan Kerja bakti ini akan dijadikan agenda mingguan untuk menjaga lingkungan nya selalu bersih serta menghimbau warga nya agar selalu menjaga kebersihan disekitar rumah dan juga tidak membuang sampah di sekitar aliran sungai.

”Kerja bakti ini akan dilakukan setiap 2 minggu sekali karena wilayah RW 06 luas tempat nya setiap kerja bakti akan berubah ubah,tutur Susnadin”.

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Kegiatan Kerja Bakti di RW 06 P.Grenjeng

Jalan Setapak Tergenang Air, RW.13 Kalitanjung Barat Kelurahan Harjamukti Segera Bertindak Bersama Warganya

Pemasangan Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Pemasangan Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Kec. Harjamukti (28/12) – Kota Cirebon sudah masuk musim penghujan, hampir setiap hari selalu hujan. Banyak warga yang menerima efek negatif dari hujan, seperti banjir dan tanah longsor.

Salah satu RW di Kecamatan Harjamukti, RW.13 Kalitanjung Barat Kelurahan Harjamukti terjadi permasalahan dengan jalan setapak yang tergenang air setinggi 30 cm. Ketua RW.13 Kalitanjung Barat, Khaelani bersama dengan pengurus RW lainnya bersama-sama mencari solusi untuk masalah tersebut.

Akhirnya dengan anggaran swadaya masyarakat RW.13 Kalitanjung Barat membuat rembesan sumur dengan buis beton atau yang biasa disebut gorong-gorong beton. Sejak hari rabu tanggal 26 Desember 2018, pengerjaan rembesan digelar. “Pembuatan rembesan sumur ini menggunakan anggaran swadaya masyarakat dengan bahan buis beton, pengerjaan ini sudah dikerjakan sejak hari rabu kemarin” ujar Khaelani selaku Ketua RW.13 Kalitanjung Barat.

Rembesan sumur dibuat dengan beton berdiameter 30 cm dan sumur dibuat dengan kedalaman 2 meter, 3 titik sumur dibuat untuk menangani genangan air. Lokasi pembuatan rembesan sumur tepatnya di jalan setapak RT.03 RW.13 Kalitanjung Barat.

Dalam kegiatan pembuatan rembesan sumur, hadir Ketua RW.13 Kalitanjung Barat Khaelani, Seksi pembangunan dan Ketua RT.01, 02 dan RT.03. Pengerjaan rembesan sumur dikerjakan oleh Tuari dan Misnen.

Pengeboran Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Pengeboran Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Penggalian Lokasi Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Penggalian Lokasi Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Penggalian Lokasi Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Penggalian Lokasi Buis Beton di RW.13 Kalitanjung Barat

Pemasangan Buis Beton 3 Titik di RW.13 Kalitanjung Barat

Pemasangan Buis Beton 3 Titik di RW.13 Kalitanjung Barat

Melalui Layanan 112, Damkar Berhasil Membasmi Sarang Lebah Diameter Hampir 1 Meter Dirumah Warga

Tim Damkar Kota Cirebon sedang persiapan eksekusi

Tim Damkar Kota Cirebon sedang persiapan eksekusi

Kec.Harjamukti (22/12) – Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat (NTPD) 112 merupakan layanan untuk kondisi darurat di pemerintah daerah Kota Cirebon.

Kepala DKIS Kota Cirebon, Iing Daiman, S.Ip, M.Si menjelaskan dalam launching NTPD bahwa layanan ini bisa digunakan untuk penanganan kebakaran, kerusuhan, kecelakaan, bencana alam, kesehatan, gangguan keamanan dan ketertiban umum serta keadaan darurat lainnya. “masyarakat cukup menekan angka 112, layanan ini tidak dikenakan biaya” ujarnya.

Berkenaan dengan layanan kedaruratan 112, seorang warga RT.03 RW.06 P.Grenjeng Kelurahan Harjamukti Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon menggunakan layanan tersebut.

“ketika beberapa tetangga sekitar rumah tersengat lebah yang memiliki sarang di atap rumah saya, kemudian saya teringat, di Kota Cirebon ini terdapat layanan kedaruratan 112” ungkap Faisal.

“pukul 16.30 saya coba telepon layanan 112, saya laporkan kejadiannya dan direspon dengan sangat baik oleh operator call center layanan 112, kemudian saya diberi tahu akan dibantu oleh Pemadam Kebakaran” lanjutnya.

Pukul 17.00, Faisal di telepon oleh petugas pemadam kebakaran Kota Cirebon. Petugas pun mempersiapkan diri bersama timnya dan dijanjikan bahwa malam hari akan dilakukan proses pembasmian sarang lebah tersebut.

Pukul 20.00 tim Damkar datang dilokasi, Wadanton Damkar Budir Khatulistiwa bersama timnya M. Surawi, Sekarwanto, Supriyono, Agus Artani, Agus Alfiansyah, dan Acep Priyadi.

Pembasmian sarang lebah pun selesai 30 menit kemudian, didampingi oleh Ketua RW.06 P.Grenjeng Susnadin. “alhamdulillah berkat layanan 112, keadaan darurat seperti bisa cepat terselesaikan” ujar Susnadin.

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Eksekusi sarang lebah di RW.06 P.Grenjeng

Pembinaan dan Penyuluhan Kampung Keluarga Berencana (KB) RW.06 P.Grenjeng Kelurahan Harjamukti

Pembinaan dan Penyuluhan Kampung KB RW.06 P.Grenjeng Kelurahan Harjamukti

Pembinaan dan Penyuluhan Kampung KB RW.06 P.Grenjeng Kelurahan Harjamukti

Kec. Harjamukti (16/12) – RW.06 P.Grenjeng Kelurahan Harjamukti Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon menjadi tujuan pembinaan dan penyuluhan kampung Keluarga Berencana (KB). Pada hari minggu 16 Desember 2018 digelar kegiatan pembinaan dan penyuluhan Keluarga Berencana (KB) di RW.06 P.Grenjeng, bertempat di serambi Masjid Wasyi’atul Ulama. Kegiatan pembinaan dan penyuluhan di awali mengucapkan Basmallah oleh seluruh hadirin dan acara ini dibuka oleh pembawa acara Mahmudin selaku sekretaris RW.06 P.Grenjeng.

Kepala UPT KB Kecamatan Harjamukti Eli Suhaeliah membuka kegiatan pembinaan dan penyuluhan kampung KB, dirinya menjelaskan bahwa dengan adanya kampung KB akan melahirkan generasi-generasi yang terbaik.

Di lanjut dengan sambutan Susnadin selaku ketua RW.06 P.Grenjeng, mengajak agar bergotong-royong untuk memajukan dan membangun wilayahnya, “mari kita belajar dari sekarang hidup rukun, diantaranya yaitu dimulai dari keluarga dulu, saudara-saudara kita, tetangga yang terdekat atau seperti pepatah hidup batur sekasur,batur sesumur dan batur selembur”.

Hadir pula dari Dinas-dinas terkait diantaranya hadir Perwakilan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Praptono, Dinas Tenaga Kerja selaku Kasie Kegiatan Latihan dan Ketrampilan Agus dan juga dari Puskesmas Kalitanjung Bidan Nia serta hadir pula Camat Harjamukti Agus Suherman.

Hadir juga Narasumber dari DPPKB yaitu Yono dengan duduk bersama (lesehan), pengurus RT maupun RW, pengurus kampung kb, Ibu-ibu kader, remaja, tokoh agama dan tokoh masyarakat sekitar. Narasumber menghimbau agar masyarakat, khususnya kampung KB RW.06 P.Grenjeng dan masyarakat Kel/Kec.Harjamukti, umumnya Kota Cirebon bersinergi secara integritas melengkapi kependudukan, agar segera membuat KK, KTP dan Akta kelahiran maupun Akta kematian segera melaporkan.

Dan juga program kedepan untuk tahun 2019 yg usia 0 s/d 17 th kurang sehari harus memiliki KIA (Kartu Identitas Anak). Dari Disnaker ada program di tahun 2019 bagi warganya yang belum punya pekerjaan agar mendaftarkan diri untuk ikut pelatihan dan keterampilan, diantaranya latihan menjahit, dan latihan mengelas, dengan begitu agar bisa mengentaskan pengangguran dan kemiskinan,

Begitupun dari puskesmas Bidan Nita menghimbau “jangan BABS (buang air besar sembarangan) jadi warga masyarakat harus memiliki septic tank dan jamban, dan ibu-ibu yang melahirkan segera lapor ke pihak puskesmas, serta periksakan secara kontinyu dari semenjak dalam kandungan usia 0 s/d 9 bulan agar janin keadaan kondisinya sehat dan normal” ujarnya.

Yono selaku Narasumber menghimbau agar kampung KB RW.06 P.Grenjeng di tk. Kelurahan ataupun Kecamatan dijadikan percontohan yang terbaik kedepanya. Dalam acara pembinaan Tribina(bkb,bkr dan bkl) tersebut, sekaligus dengan pembentukan pokja kelurahan dan PIK Remaja. Kegiatan berlangsung dari pukul 13.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Pemberitahuan Pelaksanaan Pekerjaan Interconnecting Pipa Area Kelurahan Harjamukti

Kec. Harjamukti (05/12) – Pada tanggal 5 – 6 Desember 2018, tepatnya hari rabu dan kamis akan adanya pekerjaan interconnecting Pipa JDU HDPE ND 600 ke Pipa DCIP 700 mm (eksisting) di Jalan Kalitanjung – Penyuken depan Masjid Jami Al-Muhajirin Kota Cirebon.

Pemberitahuan ini disampaikan langsung oleh Perumda Air Minum Tirta Giri Nata melalui Kecamatan Harjamukti dan Kelurahan Harjamukti Kota Cirebon.

Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Giri Nata Kota Cirebon, Sopyan Satari, SE, MM berharap agar warga sekitar dapat memaklumi dan mengerti apabila selama pekerjaan berlangsung akan mengurangi ketenangan dan kenyamanan dalam melakukan aktivitas keseharian warga setempat.

“Kami mohon maklum dan pengertiannya apabila selama pekerjaan berlangsung mengurangi ketenangan dan kenyamanan dalam melakukan aktivitas keseharian warga setempat” ungkapnya.

Ia lanjut mengatakan bahwa pelaksanaan perbaikan kembali jalan/tanah bekas galian, akan dikembalikan pada kondisi semula, setelah pekerjaan selesai. Untuk warga setempat, dihimbau agar mempersiapkan untuk kondisi tersebut. Surat Pemberitahuan sudah diedarkan sejak 3 Desember 2018, Gangguan akan terjadi tanggal 5 Desember 2018 pukul 22.00 WIB hingga selesai.

Dilanjut tanggal 6 Desember 2018 pukul 05.00 WIB hingga selesai akan dilakukan normalisasi pendistribusian aliran air.